Manfaat Buah Apel Bagi Kesehatan. Setiap buah pasti memiliki kandungan yang mampu membuat tubuh anda sehat. Ada yang mengatakan memakan buah maka tubuh anda akan lengkap mendapatkan asupan makan yang bergizi. Seperti buah yag satu ini, dalam artikel yang akan dibahas adalah manfaat dari buah apel yang juga kaya akan manfaat.
Buah dengan warna yang biasa dikenal dengan warna merah tua atau hijau yang memiliki rasa manis ini memiliki banyak manfaat. Ada banyak kandungan yang membuat tubuh anda sehat. Yang bisanya orang tahu adalah buah apel kaya akan nutri dan vitamin. Ada lagi air dan mineral yang membuat buah apel bisa menghilangkan dehidrasi. Selain manfaat yang telah disebutkan tadi ada banyak lagi manfaat yang terkandung didalamnya antara lain.
Manfaat Buah Apel
Mengurangi Berat Badan
Buah apel dikenal biasanya dikonsumsi untuk wanita yang melakukan program diet. Ini dikarenakan dalam penelitian yang pernah dilakukan di Brazil bahwa kandungan apel bisa berkhasiat memberikan rasa kenyang saat dimakan. Kandungan tersebut yang memberikan rasa kenyang, karena adanya kalori dan air yang lebih banyak, sedangkan kandungan lemaknya sedikit. Jadi inilah yang membuat wanita memilih buah apel untuk mengisi progam diet mereka.
Mencegah Kanker Payudara
Penyakit yang paling ditakuti oleh setiap wanita. Yakni penyakit kanker payudara yang mana bisa membuat wanita tidak bisa menjadi wanita sepenuhnya atau tidak bisa menjadi ibu untuk menyusui anaknya. Namun penyakit ini bisa dicegah dengan mengonsumsi buah apel setiap. Dikarenakan ada kandungan flavonoid yang mampu mencegah serangan kanker, terutama disini kanker payudara.
Meningkatkan Sistem Imun
Dalam buah apel ada kandungan antioksidan yang berperan menjaga kekebalan tubuh agar tetap berstamina dan berenergi dalam melakukan aktifitas. Sehingga dianjurkan makan buah apel saat anda tidak enak badan, karena banyaknya protein dan air, serta vitamin C yang terkandung membuat tubuh menjadi segar dan bersemangat.
Menyehatkan Organ Mulut
Rasa manis yang dihasilkan buah apel ternyata tidak membuat gigi berlubang, karena ada kandungan kalsium yang membuat tidak hanya tulang saja yang kuat tapi juga berfungsi pada gigi agar tidak mudah keropos. Selain itu, ada kandungan Tanin yang mampu membersihkan kotoran mulut yang menempel disela-sela tersulit dalam gigi. Sehingga menyehatkan organ mulut mulai dari kebersihan dan kesehatan dari gigi dan gusi.
Mencegah Asma
Gangguan pernafasan seperti asma terkadang hanya bisa diredakan dengan alat atau cairan khusus penyakit asma. Namun ada cara yang alami untuk mengobati dan mencegah asma yakni dengan mengonsumsi buah apel setiap hari.
Melindungi Tulang
Sudah dijelaskan sebelumnya bahwa kandungan buah apel terdapat salah satunya adalah kalsium. Kalisum ini terkandung dari mineral yang ada di apel, jadi tidak heran kalau apel memiliki kandungan air yang banyak. Dalam mineral di buah apel juga ada magnesium, potasium, zat besi dan zinc yang mana seluruh kandungan tersebut bisa melindungi tulang dari penyakit tulang, seperti osteoporosis dan penyakit tulang lainnya.
Itulah tadi manfaat buah apel bagi kesehatan. Apabila dikonsumsi setiap hari sudah pasti sehat untuk tubuh, baik sebagai pencegahan, pengobatan, penyembuhan dari penyakit. Karena sebaiknya dalam 1 hari atau 3 kali makan asupan ke dalam tubuh harus memiliki standar dari 4 sehat 5 sempurna dengan kandungan yang lengkap dan bergizi. Ini berguna untuk menghasilkan energi yang diperlukan tubuh dalam beraktifitas. Baca juga Tips menghilangkan jerawat dengan mudah.
0 Comments
EmoticonEmoticon