Cara Alami Menumbuhkan Rambut Botak

Cara Alami Menumbuhkan Rambut Botak
Cara Alami Menumbuhkan Rambut Botak. Rambut merupakan salah satu dari bagian tubuh manusia yang membutuhkan perawatan lebih dan memegang peranan yang cukup penting terutama dalam hal penampilan. Bagi wanita, rambut merupakan mahkota yang harus tetap terawat agar terlihat rapi dan indah. Karena bagi seorang wanita yang memiliki rambut indah berkilau akan terlihat mempunyai nilai lebih dalam penampilannya tentu saja dalam hal fisik. 

Bagi anda baik yang sudah terlanjur untuk membotakkan rambut dan ingin menumbuhkannya kembali, yang memiliki rambut botak karena faktor genetik atau keturunan atau mungkin anda yang memiliki rambut botak karena faktor usia, anda dapat mencoba beberapa tips berikut untuk menumbuhkan rambut botak secara alami sebelum anda mencoba untuk menggunakan obat-obatan kimia untuk penumbuh rambut. 


Cara Alami Menumbuhkan Rambut Botak

Menggunakan Minyak Zaitun 
Minyak zaitun memang sudah tidak diragukan lagi khasiatnya, baik untuk mengobati beberapa macam penyakit, dalam hal kuliner maupun dalam hal kecantikan. Cara penggunaannya sangat mudah, teteskan minyak zaitun secukupnya lalu oleskan pada kulit kepala disertai dengan pijatan lembut selama 5 menit. Lakukan cara alami ini secara rutin pada malam hari sebelum anda tidur lalu bersihkan pada keesokan paginya. 

Menggunakan Minyak Kelapa 
Minyak kelapa merupakan salah satu bahan alami selain berkhasiat mamanjangkan bulu mata juga tentunya berguna untuk menumbuhkan rambut secara alami. Cara penggunaannya anda cukup membakar kelapa hingga keluar minyak kelapa tersebut. Setelah itu, oleskan minyak kelapa secukupnya pada kulit kepala sampai merata. Lakukan secara rutin pada setiap harinya untuk hasil yang optimal.

Mengggunakan Kulit Apel 
Buah apel merupakan salah satu buah yang memiliki kandungan vitamin yang melimpah, selain berguna untuk kesehatan tetapi juga kecantikan. Bukan hanya buahnya yang bermanfaat tetapi kulit apel juga berkhasiat untuk membantu pertumbuhan rambut. Bahan yang digunakan, ambilah beberapa buah apel secukupnya dan bersihkan. Lalu kupaslah apel tersebut untuk mendapatkan kulit apel nya saja. Setelah itu haluskan kulit apel tersebut hingga halus, lalu oleskan kulit apel secara merata pada kulit kepala dan diamkan selama 10 sampai 20 menit dan bilas hingga bersih. 

Menggunakan Teh Hijau 
Selain berguna untuk kesehatan, teh hijau juga bahan alami yangb berguna untuk menumbuhkan rambut anda. Salah satu kandungan yang terdapat pada teh hijau yaitu antioksidan yang dipercaya selain dapat membantu pertumbuhan rambut juga untuk melancarkan peredaran darah di sekitar kulit kepala. Cara penggunaannya sama halnya seperti kita membuat teh pada umumnya, seduhlah teh hijau dengan air hangat. Setelah itu balurkan seduhan teh hijau tersebut pada kulit kepala secara merata. Diamkan selama 10 sampai 20 menit lalu bilas hingga bersih. 

Menggunakan Kemiri 
Kemiri berkhasiat sebagai nutrisi rambut secara alami yang dapat membantu menjadikan rambut lebih panjang, tebal, hitam dan berkilau. Cara penggunaannya adalah dengan cara membakar beberapa kemiri secukupnya, setelah kemiri terlihat menghitam dan hangus tumbuklah bakaran kemiri tersebut hingga halus. Kemudian, balurkan tumbukan kemiri pada kulit rambut secara merata. Lakukan cara alami menumbuhkan pada rambut botak ini secara rutin setiap harinya. 

Menggunakan Kuning Telur 
Anda juga dapat menggunakan kuning telur sebagai salah satu cara untuk menumbuhkan rambut. Cara penggunaannya, ambilah bebrapa butir telur secukupnya. Lalu pisahkan antara putih telur dengan kuning telurnya. Kemudian ambilah kuning telurnya saja, lalu oleskan kuning telur tersebut pada kulit kepala secara merata sambil disertai dengan pijatan lembut selama 10 hingga 15 menit. Setelah itu bilas hingga bersih dan gunakan shampo agar tidak meninggalkan aroma amis pada rambut.

Nah, demikian beberapa bahan alami yang berkhasiat sebagai cara alami menumbuhkan rambut botak. Terimakasih telah membaca artikel ini, semoga bermanfaat dan selamat mencoba ya. Bagi anda yang ingin mengetahui tips dengan cara alami untuk kecantikan lainnya baca artikel Memanjangkan Bulu Mata secara Cepat dan Alami.

You might also like

0 Comments


EmoticonEmoticon